The Truth About Teaching Kindergarten
Menjadi Guru Taman Kanak-Kanak itu tidak mudah. Awal mengajar, saya merasa canggung bertemu dengan anak-anak. Mereka melihat saya seolah-olah barang baru. Padahal pada dasarnya saya suka sama anak kecil. Hanya saja berhadapan langsung dengan siswa yang banyak itu nuansanya beda. Alhamdulillah setelah beberapa hari, saya mulai bisa beradaptasi. Saya belajar untuk melebur kecanggungan di depan anak-anak. Sejauh ini, reaksi mereka terhadap saya baik-baik saja. Bahkan, ada satu siswa yang langsung menempel. Senangnya. Diterima kehadirannya oleh anak-anak itu merupakan hadiah terbesar bagi seorang Guru Taman Kanak-Kanak. Banyak pengalaman yang saya dapat dari pekerjaan ini, Secara tidak langsung banyak mengubah perjalanan hidup dan juga perubahan diri yang lebih baik. Belajar Mengasuh Anak Melalui mengajar, saya banyak belajar tentang bagaimana mengasuh anak. Mulai dari mengurus kebutuhan pribadinya hingga menjadi teman bagi mereka. Harus banyak menahan sabar karena tingkah pola mereka yang